Monevonline.com, Pemerintah Kampung Sidomulyo Kecamatan Penawar Tama Realisasikan Program Ketahanan Pangan yang bersumber dari anggaran dana desa (DD) tahun 2023 tahap pertama yaitu pembagian bibit ayam kampung kepada warga penerima bantuan. Giat berlangsung di Balai Kampung setempat. Kamis, (18/05/2023).
Program ketahanan pangan adalah merupakan program nasional pemerintah pusat yang sumber pembiayaannya dari 20 persen dana desa disetiap kampung yang bertujuan untuk pemulihan ekonomi nasional (PEN) pasca pandemi covid19 serta bentuk antisipasi terhadap krisis global.
Untuk itu Pemerintah Kampung Sidomulyo segera merealisasikan pembagian bibit ayam kepada 310 kepala Keluarga waraga kampung masing masing sebanyak 3 ekor ayam pada tahap ini dan bagi warga lainnya akan diberikan pada pencairan tahap II dd.
Kepala Kampung Sidomulyo Darmanto, SH. Menyampaikan bahwa tujuan pemberian bibit ayam ini untuk dapatt dibudidayakan guna menunjang ketahanan pangan hewani bagi warga Kampung Sidomulyo sesuai salah satu program prioritas penggunaan dana Desa Tahun 2023.
“Pembagian bibit ayam kampung ini merupakan program prioritas pemerintah melalui dana desa, kali ini kata bagikan kepada warga masing masing 3 ekor berjenis 2 betina dan 1 pejantan agar dabat berhasil dbudidayakan warga“. Ucapnya berharap.
Pembagian bantuan tersebut Kakam Darmito juga didampingi oleh beberapa aparatur kampung kepada warganya berlangsung cecara tertib dan rasa gembira bagi warga penerima bantuan.
Darminto juga menambahkan agar bantuan bibit ayam tersebut dapat berhasil dibudidayakan sehingga mendapatkan hasil berupa telur dan bisa dikembangbiaakkan sehingga dari hasilnya dapat dinikmati juga baik telur atau dangingnya sehingga akan membantu penyeimbang asupan gizi bagi kelurganya sehingga dapat terhindar dari masalah stunting bagi warganya.
“kepada masyarakat agar dapat mengembang biakkan ayam tersebut dengan baik agar nanti dapat dinikmati hasilnya baik telur maupun dagingnya dan diharapkan hal ini juga akan membantu pemulihan ekonomi dan warga dapat terhindar dari kasus stunting secara merata“. Tambahnya. ( jaya)