Kota  

Sidak Hari Pertama Kerja, Walikota Eva Dwiana Temukan ASN Tak Masuk Kerja Tanpa Keterangan

Monevonline.com, Bandar Lampung — Hari pertama masuk kerja, Wali Kota Bandar Lampung melakukan sidak, mengabsen setiap OPD yang berada di Gedung Pelayanan Satu Atap Pemkot setempat, Selasa (02/01/2024).

Saat Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana melakukan sidak ke beberapa OPD yang ada dalam gedung satu atap, pukul 10.00 WIB, dirinya menemukan beberapa ASN tidak masuk kerja tanpa keterangan.

Di antaranya, absen di Dinas Ketahanan Pangan Kota Bandar Lampung yang berada di lantai 10, Kasubag Keuangan Dinas Ketahanan Pangan kedapatan tidak masuk tanpa keterangan, satu lagi izin.

Kemudian di Dinas Ketenagakerjaan dua orang tidak masuk, satu izin, dan satu tanpa keterangan. Terlihat juga para staff terlihat panik dan berusaha mengisi absensi yang ada.

“Nggak boleh, absen itu tadi pagi,” celetuk Wali Kota yang tampak cukup kesal, didampingi Sekda dan Kepala OPD lainnya.

Sementara dalam wawancaranya, Eva menyebut bakal menindak para ASN tersebut berdasarkan temuan hari pertama kerja itu.

“Kalau masalah ketertiban dan kedisiplinan alhamdulillah ada yang izin, sakit, mengantarkan anak sekolah, itu kita maklumi. Dan kalau tanpa izin itu kita yang ambil tindakan. Jumlahnya ada, tapi tidak banyak,” ungkapnya.

Eva juga menyebut bakal mengevaluasi kinerja para pejabat dan staff tersebut, sebagai upaya peningkatan kinerja ASN yang berada di lingkungannya.

“Semua pejabat dan staff akan kita evaluasi supaya kerjanya lebih baik lagi. kemudian dari pakaian kita evaluasi harus sesuai dan seragam tidak beda-beda,” tegasnya pasca menemui kantor DPMPTSP.

Sementara, Kepala BKD Bandar Lampung Herliwaty saat ditanya berapa total keseluruhan ASN tidak hadir, dirinya menyebut belum merekapnya.“Data keseluruhan absen para PNS masih kita rekap dulu,” tutupnya. (*)

Editor: Tri Ov