Daerah  

Panwaslu Batanghari Buka Pendaftaran untuk 88 Pengawas PTPS

Monevonline.com, Lampung Timur – Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan Batanghari, Lampung Timur, membuka pendaftaran untuk 88 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS).

Ketua Panwaslu Batanghari, Musli Rianza, menjelaskan kecamatan tersebut membawahi 17 desa dan memerlukan sebanyak 88 PTPS.

Musli mengajak kepada masyarakat Batanghari agar bisa berpartisipasi aktif dalam mengawal demokrasi.

“Jadi kita sudah membuka pendaftaran untuk PTPS, masyarakat Batanghari yang ingin sama-sama berkontribusi bisa mendaftar ke Sekretariat Panwaslu Batanghari,” ujarnya pada Kamis, 12 September 2024.

Menurutnya, masyarakat juga memiliki peran penting dalam mengawal demokrasi pada Pilkada 2024, terkhusus di Batanghari, Lampung Timur.

Pihaknya juga berharap Pilkada di Lampung Timur dapat berjalan dengan lancar, damai, dan tertib.

“Dan untuk menentukan pemimpin sesuai keinginan dan harapan masyarakat,” tambah Musli.

Bagi masyarakat Lampung Timur, khususnya Batanghari yang berminat. Berikut rangkaian perekrutan PTPS yang dilakukan:

– Tanggal12-28 September 2024 masa pendaftaran PTPS.

– Tanggal 1-10 Oktober 2024 masa perpanjangan pendaftaran.

– Tanggal 11 Oktober 2024 pengumuman lulus administrasi.

– Tanggal 12-22 Oktober 2024 tes wawancara.

– Tanggal 23-25 Oktober 2024 penetapan dan pengumuman calon PTPS terpilih.

– 3-4 November 2024 pelantikan PTPS.