Arsenal Kehilangan Pilar Penting Jelang Hadapi Chelsea

Arsenal mendapatkan lawan yang berat di pekan kesembilan EPL 2023/2024.

Monevonline.com, Manajer Arsenal, Mikel Arteta membeberkan kondisi timnya jelang menghadapi Chelsea. Ia mengakui bahwa Bukayo Saka berpotensi absen di laga ini.

Arsenal mendapatkan lawan yang berat di pekan kesembilan EPL 2023/2024. The Gunners akan berhadapan dengan tetangga mereka, Chelsea di Stamford Bridge nanti malam.

Jelang laga ini, Arsenal lagi didera sejumlah kasus cedera. Bukayo Saka adalah salah satu pemain yang masih berada di ruang perawatan The Gunners saat ini.

Beredar kabar bahwa kondisi Saka sudah fit untuk tampil di laga ini, namun Arteta tidak mau terlalu optimistis dahulu. “Ya, dia [Saka] tentu ingin bermain di pertandingan ini. Saya rasa tidak ada satupun pemain kami yang ogah jadi starting XI di laga ini,” ujar Arteta di laman resmi Arsenal.

Arteta menyebut bahwa selama jeda internasional, Saka telah bekerja keras untuk memulihkan kondisinya. Namun ia tidak yakin sang winger bisa dimainkan di laga ini.

Dia telah bekerja keras agar bisa fit bermain di laga ini. Jadi kita lihat bagaimana kondisinya nanti,” sambung Arteta.

Dia sempat berlibur beberapa hari namun ia tidak punya banyak waktu untuk istirahat karena ia harus menjalani perawatan cederanya dan ia juga harus berlatih agar bisa bermain melawan Chelsea.”

Arteta juga menegaskan bahwa ia tidak akan memaksakan Saka bermain di laga ini. Ia tidak mau ambil resiko sang pemain mengalami cedera lagi.

Saya rasa kami hanya akan memainkannya jika kondisinya tepat. Ia harus siap secara mental dan fisik dan ia juga harus bisa menunjukkan performa yang baik untuk bermain di laga ini,” sambung Arteta.

Dia harus menunjukkan bahwa ia memang layak bermain di laga ini. Namun seperti yang kita tahu, ia banyak bermain di tim kami di musim ini karena kami tahu ia bisa melakukan itu,” imbuhnya.

Kemenangan menjadi harga mati bagi Arsenal jelang menghadapi Chelsea ini. Mereka perlu tiga poin agar bisa menggusur Tottenham dari puncak klasemen EPL 2023/2024.

(Alfa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *