Bandit Berpistol Sempat Todongkan Senpi ke Ibu-ibu Saat Dikejar Polantas di Rajabasa, Tak Meledak saat Tarik Pelatuk

MONEVONLINE.COM, Bandar Lampung- Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bandar Lampung mengamankan dua pemuda berinisial AF (24) dan KI (30), keduanya warga Gunung Sugih Besar Lampung Timur (Lamtim).

Kedua pelaku diamankan setelah anggota Satlantas Polsek Kedaton Aipda Irsan Sani dan Bripda Rommy Junistian mencurigai kedua pelaku yang mengendarai motor Beat street warna silver tiba-tiba terlihat memutar arah dari depan museum Lampung Jalan ZA Pagar Alam menuju Rajabasa. Motor yang ditunggangi mereka terlihat tanpa plat.

Curiga, petugas yang berpatroli berupaya memberhentikan kendaraan tersebut untuk memastikan surat surat kendaraan. Namun setelah diberhentikan, salah seorang pelaku melarikan diri menuju Terminal Rajabasa.

Polisi menggeledah satu pelaku dan mendapati sepucuk senjata api. Bripka Rommy kemudian melakukan pengejaran kepada satu pelaku yang kabur.

Namun ketika hendak ditangkap, pelaku ini nyaris menyandera seorang wanita dan anaknya dengan todongan senjata api. Ia bahkan sempat terlihat membuang tembakan, namun tidak meledak.

“Pelaku akhirnya berhasil diamankan,” kata Kasat Lantas Polresta Bandar Lampung AKP Rafli Yusuf Nugraha mewakili Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol.Yan Budi Jaya.

Rafli menduga kedua pelaku ini tengah berkeliling mencari mangsa.

“Kedua pelaku dan barang bukti diamankan di Polsekta Kedaton untuk menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut,” pungkas Rafli.

Dalam kasus ini, polisi menyita dua oucuk senjata api    rakitan serta satu unit R2 Beat street warna silver namlea plat. (red)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *