Kota  

Puncak HUT Pramuka ke-59, Kwarcab Bandar Lampung Gelar Apel Terbatas Secara Virtual

MONEVONLINE.COM, Bandar Lampung – Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Bandar Lampung melakukan Apel terbatas dan dilakukan secara virtual, pada puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka ke 59 tahun, Jumat (14/8/20).

Memperingati Hari Ulang Tahun Gerakan Pramuka ke-59 Tahun 2020, Ketua  Kwarcab Pramuka Kota Bandarlampung, Eva Dwiana, mengajak seluruh anggota Pramuka menjaga kekompakan, kebersamaan dalam melaksanakan program pemerintah.

“Khususnya dalam mengendalikan wabah pandemi Covid-19 serta berperan dalam pembangunan daerah dan masyarakat, guna mewujudkan Bandar Lampung yang aman, damai, dan sejahtera,” kata Eva Dwiana di GSG Karya Bhakti Herman HN, Komplek Bumi Perkemahan Cabang Suka Hati Ragom Gawi Kepayang, Rajabasa, Bandar Lampung.

HUT Ke-59 Gerakan Pramuka tahun ini bertemakan “Peran Gerakan Pramuka Ikut Membantu Dalam Penanggulangan Bencana Covid-19 dan Bela Negara”.

Seperti membagikan masker dan handsanitizer, membentuk Satuan Tugas Relawan Pramuka Peduli yang tersebar di tiap ranting, membantu menyalurkan ribuan paket sembako kepada masyarakat terdampak pandemi.

“Serta melakukan sosialisasi penerapan protokol kesehatan di lingkungan masyarakat,” ujar Eva.

Pramuka memiliki peran sebagai agen perubahan. Bukan hanya melakukan protokol kesehatan bagi diri sendiri, tetapi juga keluarga dan lingkungan yang lebih luas.

“Disiplin anggota Pramuka harus bersumber pada tiga pilar yaitu protokol kesehatan, hidup bersih, dan menjaga keselamatan diri sendiri,” katanya.

Wabah Covid-19 mengakibatkan gerakan Pramuka berskala nasional tertunda.

“Tidak memungkinkan untuk melakukan penggalangan seluruh peserta gerakan pramuka di berbagai tingkat pendidikan; SD, SMP, dan SMA, sampai tingkat pendidikan tinggi, maupun organisasi gerakan pramuka lainya,” katanya.

“Oleh karena itu, diharapkan seluruh kegiatan yang tertunda akibat pandemi Covid-19 dapat dilaksanakan setelah situasi dan kondisi Covid-19 pulih seperti sedia kala,” lanjut Eva.

Pada peringatan HUT Ke-59 Gerakan Pramuka kali ini, Eva Dwiana menyematkan Tanda Penghargaan Orang Dewasa (TPOD).

Dan turut dihadiri Anggota Mabicab Gerakan Pramuka Bandar Lampung yang terdiri Kapolresta, Dandim 0410, Ketua Pengadilan Negeri, pejabat daerah, dan diikuti oleh 150 orang peserta dan diikuti secara virtual oleh Kwartir ranting se Kota Bandar Lampung. (ifan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *