Setelah ke Dukun, Oknum Kades Bacok Warganya

MONEVONLINE.COM, Lampung Utara – Seorang oknum Kepala Desa (Kades) di salah satu desa di Kecamatan Sungkai Selatan, Lampung Utara, dilaporkan ke polisi.

Oknum Kades berinisial Ud (69) itu tega membacok warganya sendiri hanya berdasarkan keterangan seorang dukun.

Korbannya, Toni Iwan (32), warga desanya. Peristiwanya terjadi hari Minggu (12/7/2020), sekitar pukul 21.00 WIB di Desa Banjarketapang, Kecamatan Sungkai Utara.

Menurut keterangan korban, malam itu ia baru saja pulang dari bermain adu ayam jago bersama rekan-rekannya. Tapi ia tak langsung pulang, melainkan berkumpul bersama kawan-kawannya di kediaman rekannya Yudi di Desa Banjarketapang.

Tiba-tiba datang Kades dan langsung menuduh korban telah mengambil televisi miliknya.

“Ia (Kades,Red) memaksa saya untuk mengakui kalau sayalah yang telah mengambil televisi miliknya. Kades Ud menduga saya yang mengambil karena dia sudah mendatangi seorang dukun dan menyampaikan kalau sayalah pelakunya,” tutur Toni.

Korban membantah. Dan ini membuat Kades tambah emosi. Tanpa ba-bi-bu, ia memukul dan membacok korban dengan golok di tangannya.

Beruntung, rekan-rekannya berhasil menyelamatkan korban sehingga terhindar dari hal yang lebih fatal.

“Saya ditolong oleh kawan saya yang bernama Husin dan dibawanya ke klinik untuk mendapatkan perawatan,” beber Toni.

Senin (13/7/2020), korban membuat laporan ke Kepolisian Resor (Polres) Lampura. Laporannya dituangkan dalam STPL bernomor STPL/669/B-1/VII/2020/POLDA LAMPUNG/SPKT RES LU.

“Saya berharap pihak yang berwajib dapat menindaklanjuti laporan saya ini, Pak. Saya takut jika tidak cepat diambil tindakan dapat berdampak lebih luas,” harapnya.

Kasat Reskrim Polres Lampura AKP Gigih Andri Putranto membenarkan laporan tersebut.

“Kami akan dalami terlebih dahulu laporan pelapor. Baru kemudian akan diputuskan secepatnya langkah apa yang akan diambil sesuai dengan protap kepolisian,”  terangnya.  (gtn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *